
Palu, 27 Oktober 2025 — Suasana meriah dan penuh semangat mewarnai pelaksanaan Youth Law Cup 2025 yang digelar oleh Fakultas Hukum Universitas Tadulako (FH Untad) pada Senin (27/10) di lingkungan FH Untad. Kegiatan tahunan ini menjadi ajang kebersamaan bagi Sivitas Akademika FH Untad sekaligus memperingati semangat Hari Sumpah Pemuda.
Youth Law Cup 2025 mempertandingkan dua cabang perlombaan, yakni olahraga dan seni. Untuk bidang olahraga, terdapat lomba tarik tambang, sepak takraw, domino, tenis meja, dan bola voli. Sementara itu, pada cabang seni diadakan lomba karaoke dan stand up comedy yang akan berlangsung selama beberapa hari ke depan.
Sivitas Akademika yang terdiri dari dosen, tenaga pendidik, dan mahasiswa turut berpartisipasi aktif sebagai peserta dalam berbagai perlombaan tersebut. Tak hanya peserta, mahasiswa yang hadir sebagai penonton juga menambah semarak suasana dengan dukungan dan sorakan penuh antusias. Sorak-sorai penonton terdengar memenuhi area fakultas, menciptakan suasana hangat dan penuh kebersamaan di antara seluruh warga kampus.
Pada hari pertama pelaksanaan, lomba tarik tambang menjadi pusat perhatian. Suara lantang dukungan penonton berpadu dengan semangat para peserta yang berjuang di arena. Setiap regu menampilkan kekompakan dan kerja sama yang kuat, membuat perlombaan semakin seru dan mengundang tawa serta tepuk tangan meriah. Keringat dan tawa menjadi gambaran semangat sportivitas yang nyata di lapangan.
Tak hanya lomba olahraga, beberapa persiapan juga tengah dilakukan untuk pelaksanaan cabang seni yang akan digelar pada hari berikutnya. Lomba karaoke dan stand up comedy diharapkan mampu menampilkan kreativitas serta bakat mahasiswa FH Untad di bidang seni dan hiburan.
Kemeriahan Youth Law Cup 2025 menjadi cerminan semangat muda yang tidak hanya menonjolkan kompetisi, tetapi juga nilai kebersamaan, solidaritas, dan sportivitas. Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antar-sivitas akademika FH Untad semakin erat dan menjadi fondasi kuat bagi terciptanya lingkungan kampus yang harmonis dan inspiratif.